CARA MEMPERBAIKI SKUTER MR JACKIE
Mungkin sebut merk tidak masalah ya. Karena
belakangan ini banyak sekali skuter mr jackie yang diserviskan di worksop Bogi
Power Electric. Selain itu jumlah user atau rekan mekanik yang bertanya-tanya
seputar kerusakan skuter mainan ini cukup banyak. Maka dari itu electric art
merilis tutorial cara memperbaiki skuter otopad MR jackie yang mengalami
kerusakan di bagian sistem kontroll kelistrikannya.
Cara membuka body
1.
Lepas bagian stang kemudi dan kusi jok
2.
Lepas bagian bawah dasar stang dan kursi jok
dengan kunci L
3.
Setelah batang kursi dan stang terambil maka
berikutnya ambil karet bawah batang stang dengan obeng min. (dicongkel
pelan-pelan)
4.
Buka baut-baut yang model kupu-kupu berjumlah
4 di bawah body.
5.
Angkat body hingga bagian dalam kabel-kabel
kelistrikan terlihat
Keterangan socket kontroller otopad mr Jackie.
Ø Merah
besar dan hitam besar = power suplay 24V positif dan negatif.
Ø Kuning
besar dan biru besar = power motor Brush DC / Dinamo
Ø Socket
isi 3 warna merah-biru-hitam = handle gas
Ø Socket
isi 2 warna hitam-pink = power lock
Ø Socket
isi 2 warna kuning hitam = switch rem
Ø Socket
isi 2 warna ungu-hitam = indocator baterai (tidak dipakai)
Ø Kabel
putih 2 tanpa socket = lampu rem
Kontroller
Mr jackie adalah 24V 250W, untuk keawetan disarankan mengganti kontroller
dengan 24V 500W.
General check sistem kelistrikan.
(kunci kontak dalam posisi OFF)
Ø Pastikan
ketika sekering dipasang / di on kan tidak langsung muter dinamonya.
Jika
langsung lari sudah pasti kerusakan FET, cara perbaikan dibahas di poin
selanjutnya. Selain FET yang kemungkinan rusak adalah Dioda 3 kaki.
Ø Pastikan
tegangan baterai berkisar 22V sampai 27V
Jika
tidak sesuai maka baterai perlu di perhatikan.
Ø Pastikan
sekering tidak putus
Jika
putus dapat diganti dengan yg baru
Ø Input
kontroller kabel merah besar terdapat suplay positif baterai
Jika
tidak ada tegangan pastikan kabel tidak putus dari baterai ke sekering dan ke
kabel positif kontroller.
Ø Kabel
pink pada power lock terdapat tegangan kisaran 24V, bukan kisaran 12V
Jika
tidak maka sistem power suplay kontroller bermasalah. Cara perbaikan dibahas
pada poin selanjutnya.
Ø Handle
gas dilakukan pengecekan dengan throtle tester harus menunjukkan kondisi OK
Jika
tidak maka handle gas dapat diperbaiki. Cara perbaikan dapat dilihat disini:
cara memperbaiki handle gas sepeda listrik
Ø Swith
rem tidak menyambung (tidak terhubung antara kabel kuning dan hitam)
Jika
terhubung maka periksa kabel dan handle rem di stang kemudi.
Ø 2 Kabel
dinamo langsung berikan suplay 24V baterai, motor harus berjalan kencang/ top
speed.
Jika
tidak berputar = motor rusak
Jika
berputar pelan = brush sudah aus
Jika
mau berputar tapi harus dibantu dulu = brush sudah mau habis
(Ketika kunci kontak ON)
Ø Pastikan
runtutan general chek diatas sudah lolos verifikasi dan tidak ada yang
bermasalah
Ø Pastikan
kabel pada power lock terdapat tegangan positif
Jika
tidak, periksa kunci kontak dan kabel-kabel disekitarnya.
Ø Lampu
indicator handle gas tidak menyala
Jika
tidak, Cek tegangan pada kabel kuning tunggal output handle gas.
Jika
ada tegangan maka lampu handle gas rusak.
Jika
tidak ada tegangan maka periksa kembali sistem kabel-kabel
Ø Lampu-lampu
menyala normal tapi di gas tidak mau jalan.
Periksa
kembali trotle handle gas.
Ø Tegangan
pada kabel merah socket isi 3 bagian handle gas harus menunjukkan kisaran 4-5 V
jika tidak maka power suplay 5V kontroller bermasalah
jika tidak maka power suplay 5V kontroller bermasalah
Ø Jika
semua telah dilakukan tapi tetap saja tidak normal maka periksa kembali
kontrollernya. Atau coba menggunakan kontroller yg baru.
Cara perbaikan Kontroller.
1.
Buka baut-baut kontroller
2.
Ambil bagian dalam kontroller
dalam 1 kontroller terdiri dari MBR dioda dan mosfet
4.
Apabila kabel pink pada power lock tidak ada
suplay 24V, sambung kabel jumper di bagian power lock dengan suplay 24V.
5.
Ganti mosfet dengan yang baru. Pastikan spesifikasi
pengganti sama atau lebih tinggi levelnya. Mosfet yang cocok untuk untuk MR jackie bisa cek disini: MOSFET
MBR DIoda yang cocok untuk untuk MR jackie bisa cek disini: MBR DIODA
MBR DIoda yang cocok untuk untuk MR jackie bisa cek disini: MBR DIODA
6.
Pastikan kabel merah pada trotle handle gas
terdapat tegangan 4-5V
Tips dan trik tambahan
Otopad
Mr jackie adalah kendaraan listrik mainan yang menggunakan motor Brushed DC
dari Unite motor. Motor unite Brushed DC adalah motor 24V 250W dengan arus
kerja 11,5A. Apabila menggunakan kontoller 250W juga maka kinerja kontroller
akan semakin berat. Maka disarankan untuk menggunakan kontroller 350W atau 500W
supaya lebih awet.
contoh kontroller Brush DC 24V 500W